Sambu Group Penjaringan

Sambu Group Berikan Bantuan Bagi Warga Terdampak Kebakaran di Penjaringan

Sebagai bagian dari komitmen terhadap tanggung jawab sosial perusahaan, Sambu Group, melalui unit bisnisnya, PT Pulau Sambu yang berlokasi di Jakarta, memberikan bantuan kepada warga yang terkena dampak kebakaran di RW 10 Rawa Bebek Utara, Kelurahan Penjaringan, Jakarta Utara. Kebakaran yang terjadi pada Selasa dini hari (14/10) sekitar pukul 01:35 WIB, menghanguskan 10 rumah dan menyebabkan 79 Kepala Keluarga (KK) atau 237 jiwa kehilangan tempat tinggal. Peristiwa ini diduga disebabkan oleh hubungan arus pendek listrik yang terjadi di salah satu rumah warga, seperti yang diungkapkan oleh Raqib, Ketua RW 10 Penjaringan.

Sebagai bentuk solidaritas, Sambu Group menyalurkan bantuan berupa paket sembako dan ratusan selimut kepada para korban kebakaran. Sebanyak 50 paket sembako dan 250 selimut disalurkan melalui acara serah terima simbolis yang berlangsung pada 15 Oktober 2025, bertempat di kantor pos RW 10, Penjaringan, Jakarta Utara. Diharapkan, pemberian bantuan ini dapat meringankan beban warga yang kehilangan tempat tinggal akibat bencana tersebut.

Sambu Group Penjaringan CSR

Dwianto Arif, Manager Corporate Communication Sambu Group, menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan tanggapan cepat dari perusahaan terhadap keadaan darurat yang dihadapi oleh masyarakat Penjaringan. “Kami sangat prihatin dengan musibah yang menimpa warga di Penjaringan. Kami berharap, bantuan sembako dan selimut ini dapat sedikit membantu meringankan beban mereka serta memberikan semangat untuk memulai kembali kehidupan mereka,” ujar Dwianto.

Raqib, selaku Ketua RW 10, mewakili warga yang terdampak kebakaran, mengungkapkan rasa terima kasihnya. “Kami sangat berterima kasih atas perhatian yang diberikan oleh Sambu Group. Bantuan ini sangat berarti bagi kami. Kami berharap segala amal baik yang diberikan oleh Sambu Group akan dibalas dengan berkah,” kata Raqib, yang menerima langsung bantuan di Pos RW 10.

Bantuan yang diberikan kepada para korban kebakaran ini mencerminkan kepedulian Sambu Group terhadap sesama serta semangat kemanusiaan yang menjadi nilai inti perusahaan. Semoga, para warga yang terdampak kebakaran dapat segera pulih dan kembali menjalankan aktivitas mereka seperti sedia kala.